kegiatan yang rutin dilaksanakan di setiap sekolah tepatnya di awal tahun ajaran dalam rangka menyambut kedatangan para peserta didik baru. Orientasi siswa sekolah dijadikan sebagai ajang untuk melatih ketahanan mental, disiplin, dan mempererat tali persaudaraan. Orientasi sekolah juga bertujuan sebagai sarana perkenalan siswa terhadap lingkungan baru di sekolah tersebut, baik itu perkenalan dengan sesama siswa baru, kakak kelas, guru, staff hingga karyawan di sekolah tersebut. Singkatnya, berhasil tidaknya penyelenggaraan pendidikan, tidak lepas dari agenda orientasi sekolah.
Pelaksaan orientasi sekolah di tahun ajaran baru (2020/2021) berbeda jauh dari tahun-tahun sebelumnya, dimana sebelumnya diadakan secara langsung (onsite) di sekolah. Sementara tahun ini orientasi harus diadakan secara online yaitu jarak jauh. Hal ini dikarenakan adanya pandemi Covid-19 yang memaksa semua kegiatan pendidikan diadakan secara online, termasuk orientasi sekolah. Di masa pandemi Covid-19, kesehatan dan keselamatan peserta didik, guru, kepala sekolah, dan tenaga kependidikan adalah hal yang prioritas.
Perubahan orientasi sekolah dari onsite ke online membuat program, kegiatan, dan pelaksanaan orientasi secara teknis menjadi berbeda. Kendati begitu, orientasi tetap mengusung semangat untuk saling mengenal satu sama lain dan tentunya juga pengenalan akan sekolah. Pelaksaan orientasi di Noble Academy sendiri tidak jauh berbeda dengan yang dilakukan sekolah-sekolah lain yang menggunakan sistem online. Para guru, staff dan pengurus Noble Academy berada di sekolah, dan para peserta ada di rumah atau tempat masing-masing.
Noble Academy mengadakan orientasi sekolah dalam dua tahap. Pertama, Student Orientation yang diadakan tanggal 7 Agustus 2020. Di orientasi siswa, guru menyambut siswa baru dan juga menyapa siswa sebelumnya. Kemudian semua siswa baik siswa baru dan siswa yang lama bergabung untuk saling mengenal satu sama lain, termasuk mengenal para guru, staff dan pimpinan sekolah. Ini adalah momen membangun keakraban agar terjalin komunikasi dan relasi yang hangat antara siswa dan para guru serta pihak sekolah. Kemudian para siswa juga mendengarkan pemaparan tentang peraturan, prosedur kebijakan Noble Academy, khususnya perihal prosedur dan classroom manajemen di masa Pandemi Covid-19.
Para siswa juga diberitahu dan dipastikan mereka mengetahui tentang pelaksanaan proses belajar mengajar secara online di Noble Academy, yang meliputi sistem dan teknologi apa yang dipergunakan selama distance learning. Kedua, Parent Orientation yang diadakan tanggal 8 Agustus 2020. Orang tua siswa hadir untuk mendengarkan perubahan proses belajar mengajar di masa pandemi dan juga kebijakan penyelenggaraan pendidikan di Noble Academy. Disamping itu, science teacher juga menjelaskan pelaksanaan Passion Project di Noble Academy terhadap siswa dan orang tua siswa. Passion Project sendiri adalah salah satu kualitas dari Noble Academy. Kemudian ada penyampaian informasi mengenai ujian paket dan kalender akademik.
Meskipun orientasi sekolah diadakan secara online, namun para peserta terlihat responsif dan partisipasi sesi demi sesi. Hal itu terlihat pada saat sesi diskusi dan tanya jawab antara siswa, para orang tua dengan guru. Kami percaya, pelaksanaan orientasi ini akan sangat membantu bagi siswa maupun para guru dalam upaya mengoptimalkan proses belajar mengajar di tahun ajaran baru 2020/2021.